Jumat, 06 Februari 2009

Prediksi Tiga Besar Pileg 2009

Survei lembaga Pusat Kajian Kebijakan dan Pembangunan Strategis (Puskaptis) memperkirakan hasil Pemilu Legislatif 2009 tidak akan berbeda dengan Pemilu 2004. Tiga klasemen teratas perolehan suara diprediksi akan tetap dihuni oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Golkar, dan Partai Demokrat.
"Dilihat dari hasil survei tentang popularitas parpol, kemungkinan hasil pemilu legislatif mendatang akan mengulang hasil Pemilu 2004," ujar Direktur Eksekutif Puskaptis Husein Yazid kepada wartawan di Hotel Sahid, Jakarta, Kamis (5/2).
Popularitas Partai Golkar, berdasarkan hasil survei, meningkat pesat daripada Pemilu 2004 karena kebijakan pemerintah yang diklaim sebagai keberhasilan Jusuf Kalla serta performa mesin politik partai berlambang pohon beringin itu.
Survei dilakukan terhadap 2.118 responden di 33 propinsi selama 19-31 Januari 2009. Dalam survei ini, Puskaptis menggunakan teknik stratified random sampling. Berikut hasil lengkap survei popularitas partai politik terhadap 11 partai politik.

Nomor Partai Persentase
1 PDIP 23,75 persen
2 Partai Golkar 20,48 persen
3 Demokrat 19,10 persen
4 Abstain 14,63 persen
5 PKS 9,81 persen
6 Gerindra 3,79 persen
7 Partai Lain 3,10 persen
8 PAN 2,75 persen
9 PDS 1,2 persen
10 Hanura 1,03 persen
11 PPP 0,86 persen
12 PKB 0,52 persen
13 PBB 0,17 persen
.

0 komentar:

Inspirationa Quotation

"The big secret in life is that there is no big secret. Whatever your goal, you can get there if you're willing to work".

(Oprah Winfrey, American TV host, media mogul, and philanthropist)

kartun united





FIrman Allah SWT

"Innal hasanaat tushrifna sayyiaat" (Sesungguhnya kebaikan akan mengalahkan kejahatan) - (Hud:114).

  © Blogger template Spain by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP